
Yuk Ketahui Dampak Positif Bisnis Online
Bisnis Online Tanpa Modal — Hingga saat ini, bisnis online terus menjadi pendorong utama pertumbuhan ekonomi digital di Indonesia.
Hal ini dijelaskan oleh Direktur Ekonomi Digital Center of Economics and Law Studies (Celios), Nailul Huda, melansir dari PRO3 RRI.
“Kalau kita lihat data, memang perdagangan secara online mempunyai share yang cukup tinggi terhadap ekonomi digital. Ketika perdagangan online meningkat, otomatis ekonomi digital secara keseluruhan juga akan meningkat baik langsung maupun tidak langsung,” jelasnya.
Huda mengungkapkan, untuk menarik konsumen, salah satu strategi utama yang diterapkan platform e-commerce adalah memberikan diskon besar-besaran atau strategi bakar uang.
Strategi ini dirasa efektif sebab sebelum melakukan pembelian, kebanyakan konsumen biasanya mencari harga termurah.
Bukan hanya meningkatkan pertumbuhan ekonomi digital, bisnis online juga memiliki kontribusi terhadap penciptaan lapangan kerja.
Huda menilai, sektor logistik dan juga produksi turut merasakan dampaknya.
“Ketika produksi bertambah otomatis membutuhkan tambahan tenaga kerja yang bisa diserap melalui bisnis online,” ujarnya.
Hal ini memperlihatkan bahwa e-commerce tidak cuma meningkatkan pendapatan namun juga memperluas kesempatan kerja bagi masyarakat.
Akan tetapi, dia juga menyoroti tantangan yang dihadapi, apalagi dengan maraknya produk impor murah yang kini membanjiri pasar e-commerce.
Oleh karena itu, ia berharap supaya pemerintah bisa menerapkan kebijakan yang membatasi peredaran barang impor di platform e-commerce untuk melindungi produk lokal serta meningkatkan daya saing industri dalam negeri.
Dengan pesatnya pertumbuhan bisnis online, diharapkan hal ini akan terus memberikan kontribusi positif pada ekonomi digital Indonesia dan memberikan manfaat yang lebih besar untuk setiap pelaku usaha dan tenaga kerja di dalam negeri.