Beragam Ide Usaha Online Tanpa Modal

Beragam Ide Usaha Online Tanpa Modal

Bisnis Online Tanpa Modal – Saat ini, usaha online semakin diminati banyak orang. Apalagi jika bisnis ini tidak membutuhkan modal. Peluang dalam menjalankan bisnis online kini semakin terbuka, cukup dengan duduk di rumah, kamu sudah bisa menjalankan usaha sendiri.

Ada banyak pilihan yang disediakan bagi kamu yang mau menjalankan bisnis online. Mulai dari jadi dropshipper, reseller online, afiliasi, sampai penulis lepas.

Apabila kamu masih bingung memulai usaha yang cocok, yuk simak ulasan berikut.

Dropshipper

Bisnis dropship adalah sistem bisnis online di mana penjual (dropshipper) hanya perlu memasarkan produk tanpa harus membeli atau menyetok. Ide bisnis modal kecil yang satu ini sangat menguntungkan, sebab kamu hanya perlu meneruskan pesanan kepada pemasok.

Oleh sebab itu, kamu perlu bekerja sama dengan pemasok. Sama seperti ide bisnis online lain, kamu bisa memasarkan produkmu di platform online, misalnya saja seperti website atau media sosial.

Nantinya, sebagai dropshipper, kamu bisa memperoleh penghasilan dari selisih harga antara harga pembeli dengan harga jasa dropshipmu.

Reseller

Bisnis reseller merupakan suatu sistem penjualan produk online yang menjadikan kamu sebagai penjual produk dari pemasok untuk menjualnya kembali kepada pelanggan.

Beda dengan dropshipper, kamu perlu menyetok barang untuk menjadi reseller.

Sebagai seorang reseller, kamu perlu menyiapkan lokasi seperti gudang untuk mengatur penyimpanan barang. Tak hanya itu, kamu  juga perlu mempersiapkan alur pemasaran, pengemasan, hingga pengiriman barang hingga sampai ke tangan pelanggan.

Afiliasi

Bisnis afiliasi merupakan suatu sistem penjualan produk secara online yang membuat pelaku bisnis (afiliator) menerima komisi dari setiap penjualan lewat tautan afiliasi miliknya.

Untuk jadi seorang afiliator, kamu hanya perlu mendaftarkan diri dalam program afiliasi tertentu. Usai bergabung, kamu akan memperoleh tautan khusus yang mengarahkan audiens menuju produk atau layanan program.

Nantinya, setiap kali terjadi transaksi yang berasal dari tautan tersebut, kamu akan memperoleh komisi.

Pada umumnya, produk program afiliasi berupa produk digital seperti keanggotaan aplikasi sampai layanan pembuat website. Akan tetapi, kini beragam produk fisik seperti kosmetik juga menerapkan program afiliasi dalam memasarkan produk.

Penulis lepas

Saat ini, para pebisnis telah sadar betapa pentingnya konten pemasaran, di mana salah satunya lewat konten artikel di blog mereka. Oleh karena itu, kini jasa penulis lepas menjadi sangat dibutuhkan.

Apabila kamu memiliki keterampilan menulis dan merangkai kata yang mumpuni, kamu bisa menjadi penulis lepas untuk memenuhi kebutuhan tersebut.

Kamu bisa mendaftarkan diri di platform pekerja lepas seperti Projects.co.id dan Sribulancer.

tak hanya itu, kamu juga bisa membangun blog atau website sendiri dan mengisinya dengan hasil tulisan yang kamu buat sendiri. Untuk bisa mendatangkan banyak pelanggan, kamu bisa mempromosikan jasa penulis lepas di banyak platform media sosial.