Bisnis Online Anda Sepi Pembeli? Yuk Cari Tahu Apa Penyebabnya!
Bisnis Online Tanpa Modal – Bisnis online di Indonesia kini ini tengah naik daun. Banyak orang berbondong-bondong untuk memulai bisnis online. Mereka berharap mendapatkan cuan yang fantastis.
Namun, apakah Anda tahu, jika bisnis online pada dasarnya adalah kegiatan jual beli yang sama dengan konvensional. Hal yang membedakan hanya media yang digunakan.
Sebenarnya, bisnis online juga memiliki tantangan yang sama dengan bisnis biasa yang bisa saja sepi pembeli.
Penyebab Bisnis Anda Sepi Pembeli
Dalam berbisnis, tentu ada saat dimana Anda akan mendapatkan banyak pesanan. Namun, yang perlu Anda ketahui juga, ada saatnya bisnis Anda sepi pembeli.
Apabila, dalam bisnis online Anda terus sepi pembeli, Anda harus mencari tahu apa penyebabnya.
Berikut ini ada beberapa ulasan untuk mengetahui penyebab bisnis online Anda sepi pembeli.
1. Tidak Maksimalnya Promosi
Hal pertama yang menyebabkan bisnis online Anda sepi pembeli adalah promosi yang Anda lakukan tidak maksimal.
Seperti bisnis konvensional, bisnis online juga memerlukan promosi untuk menarik pembeli. Promosi ini berfungsi untuk mengenalkan barang ke pembeli, sehingga mereka akan tahu produk apa yang Anda jual, serta manfaat yang dimiliki produk Anda.
Buatlah konten promosi yang sesuai dengan karakteristik target market bisnis online Anda. Tentunya promosi ini harus dipersiapkan dan dihitung dengan matang sehingga Anda tidak mengalami kerugian.
2. Harga yang Tidak Kompetitif
Persaingan akan selalu ada, dimanapun bisnis Anda berada, termasuk pada bisnis online. Di mana banyak toko online yang menjual barang serupa atau sejenis dengan yang Anda jual, dengan harga yang lebih murah atau lebih mahal dari Anda.
Oleh sebab itu, sebelum merilis barang yang akan Anda jual, Anda harus melakukan riset terlebih dahulu. Di angka berapakah, Anda harus menjual produk Anda. Harga yang kompetitif sangat mempengaruhi keputusan pembeli.
Apabila harga barang yang Anda jual terlalu mahal, maka pembeli akan memilih toko lain yang lebih murah. Apabila Anda memberi harga produk terlalu murah, pembeli akan curiga dengan kualitas barang dan toko Anda. Terkecuali anda telah memiliki toko online yang sudah cukup terkenal.
Jadi, Anda harus menentukan harga berdasarkan riset pasar yang sesuai dengan persaingan dan target market Anda.
3. Kepercayaan Pelanggan
Karena banyaknya aktivitas jual beli online, menimbulkan banyak pengalaman tidak menyenangkan yang terjadi pada pelanggan, seperti penipuan. Hal ini tentu mempengaruhi perilaku pelanggan dengan lebih memilih toko online yang resmi.
Bagi Anda pemilik bisnis online, sangat direkomendasikan untuk memiliki website toko online sendiri agar tampil dengan resmi. Tidak hanya itu, Anda juga akan memiliki email resmi yang terhubung dengan website untuk menggaet pembeli.