Cetak Uang Saat Pandemi? Yuk Coba 4 Bisnis Online Ini

Cetak Uang Saat Pandemi? Yuk Coba 4 Bisnis Online Ini

Bisnis Online Tanpa Modal – Mencari pekerjaan di masa pandemi Covid-19 tidaklah mudah. Apalagi, kini banyak perusahaan mengurangi jumlah karyawannya, bahkan gulung tikar.

Apabila kamu memiliki keahlian khusus, kenapa harus melamar kerja. Kamu bisa mencoba memulai bisnis online untuk menghasilkan uang.

Berikut ini ada 4 ide bisnis online yang menjanjikan yang bisa dilakukan di tengah pandemi.

1. Menjual aksesoris sepeda

10 Rekomendasi Perlengkapan Bersepeda Terbaik 2021

Pamor sepeda memang mulai redup tidak seperti atau tiga tahun lalu. Harga sepeda juga mulai turun, dari yang sebelumnya sangat mahal karena fenomena gowes.

Namun jangan khawatir, karena peminat atau penggemar olahraga sepeda masih banyak. Jadi, jika ingin memiliki bisnis ini tidak pernah padam.

Kamu bisa mencoba menjual seperti aksesoris sepeda, mulai dari helm, lampu, kunci pengaman, tas, smartphone holder atau tempat menyimpan ponsel, botol minum, sampai rack pannier untuk mengangkut barang bawaan.

Kamu bisa memasarkan barang dagangan mu melalui toko online di sejumlah e-commerce terpercaya. Bisa juga melaluiĀ  media sosial, seperti Instagram, Facebook, Twitter, atau TikTok.

Jangan lupa untuk follow akun komunitas pecinta sepeda di media sosial dan tawarkan produk jualan mu secara online.

Modal untuk bisnis aksesoris sepeda bisa dimulai dari Rp 10 juta. Kamu bisa membeli perlengkapan sepeda ini dari distributor atau toko aksesoris sepeda dengan sistem beli putus ataupun kerja sama titip jual untuk menekan bujet.

Jasa penulisan konten

Jika melihat di LinkedIn, banyak selaki lowongan kerja sebagai content writer dan copywriter. Ya, saat ini memang banyak perusahaan yang membutuhkan jasa profesi tersebut untuk mengisi blog di website mereka.

Hal ini bertujuan untuk membantu menaikkan traffic perusahaan mereka. Dan pastinya diiringi dengan penggunaan Search Engine Optimization (SEO) yang benar, supaya tulisan atau konten yang dibuat ada di urutan teratas mesin pencarian Google.

Apabila kamu memiliki keahlian menulis dan ilmu SEO, kamu bisa mencoba peruntungan di bisnis tersebut.

Kamu bisa membuka bisnis online jasa penulisan konten, dimana yang jadi freelancer-nya. Kamu juga bisa mendapatkan banyak proyek tulisan dari beberapa perusahaan, misalnya saja untuk keperluan konten di website, membuat press release untuk disebar ke media, maupun proyek buku.

Ritel online

Akibat pandemi, banyak bisnis ritel offline yang tumbang, akan tetapi bisnis ritel online, tak pernah ada sepinya. Bisnis titel o online seperti menjual kacang goreng, ramai dan setiap hari selalu ada pembeli.

Misalnya saja, baju, tas, sepatu, jilbab, obat atau vitamin, perabot rumah tangga, hingga makanan dan minuman.

Kamu pun bisa memulai bisnis ritel online dengan menjadi reseller atau dropshipper. Kedua bisnis tersebut tidak memerlukan modal besar, namun dapat meraup untung besar.

Virtual assistant

Virtual assistant merupakan sebuah profesi membantu melakukan pekerjaan secara online, seperti tugas kesekretariatan, administrasi.

Biasanya yang menggunakan jasa ini adalah pengusaha atau perusahaan dari skala kecil hingga besar, kalangan profesional, sampai ibu-ibu.

Kehadiran asisten jarak jauh ini pada dasarnya bisa menghemat keuangan. Karena, klien atau penggunanya bisa mengatasi beban kerja yang berlebih. Mereka juga tidak perlu menyediakan kantor dan mempekerjakan karyawan tetap.

Dengan keahlian yang kamu miliki, kamu dapat menjadi asisten virtual untuk menghasilkan uang.

Kamu juga bisa membuka layanan online tersebut dari rumah, contohnya saja membimbing anak untuk homeschooling, menjadi personal shopper, dan lainnya.